Momentum 1 Oktober, Kapolres Balangan Ajak Personel Hayati Nilai Luhur Pancasila

Balangan – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Kepolisian Resor Balangan mengadakan upacara resmi yang berlangsung di halaman markas Polres Balangan pada Rabu pagi, 1 Oktober 2025. Upacara ini mengusung tema “Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya.”

Kapolres Balangan, AKBP Dr. Yulianor Abdi, S.H., S.I.K., M.H., memimpin langsung pelaksanaan upacara, yang dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres, termasuk para Kepala Bagian (Kabag), Kepala Satuan (Kasat), para Kapolsek, serta seluruh personel Bintara dan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di lingkungan Polres Balangan.

Menurut keterangan Kasi Humas Polres Balangan, Iptu Eko Budi M, peringatan Hari Kesaktian Pancasila merupakan momen penting untuk mengenang jasa para pahlawan revolusi yang menjadi korban dalam peristiwa G30S tahun 1965.

“Peringatan ini tidak hanya untuk mengenang sejarah kelam bangsa, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan terhadap pengorbanan para pahlawan yang gugur demi mempertahankan ideologi Pancasila,” jelas Iptu Eko.

Dalam sambutannya, Kapolres menegaskan pentingnya internalisasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan seluruh anggota Polri, baik dalam bertugas maupun dalam kehidupan sosial sehari-hari.

“Nilai-nilai luhur Pancasila harus menjadi pedoman dalam setiap tindakan kita, agar pelaksanaan tugas ke depan berjalan lancar dan penuh tanggung jawab,” tegas Kapolres.

Ia juga berharap bahwa kegiatan ini dapat mempererat solidaritas di lingkungan Polres Balangan, serta menumbuhkan semangat nasionalisme dan jiwa patriotik di kalangan personel.

Baca Juga  Ketua DPRD Suwanti Pimpinan Langsung Sertijab Bupati dan Wabup Kotabaru Terpilih dan Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Pertama Bupati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *