Pijarkalimantan.com, Batulicin – Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu, H. Hasanuddin, menyatakan komitmennya untuk meningkatkan akses jalan yang menghubungkan Desa Satiung dengan Kecamatan Kusan Tengah, serta jalur-jalur penting lainnya, seperti di Desa Salimuran dan Desa Karya Bakti.
Peningkatan infrastruktur jalan ini diyakini akan menjadi jalur vital untuk mendukung mobilitas antar kecamatan dan meningkatkan kesejahteraan warga di wilayah tersebut.
“Kami memahami betapa pentingnya akses jalan bagi warga Desa Satiung dan sekitarnya. Jalan penghubung ini akan menjadi jalur vital untuk meningkatkan kesejahteraan warga dan memperlancar mobilitas antar kecamatan. Saya berkomitmen untuk mendorong pembangunan infrastruktur jalan ini hingga ke tahap pengaspalan,” ujar H. Hasanuddin.
H. Hasanuddin menambahkan bahwa peningkatan akses jalan tidak hanya penting untuk konektivitas, tetapi juga sebagai upaya mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dengan memperlancar arus barang dan jasa.
“Kami di DPRD akan bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk memastikan proyek ini mendapat perhatian yang semestinya. Infrastruktur yang memadai adalah kunci bagi kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.
sumber : lugasnusantara.co.id