Tanah Bumbu, – Sebuah kecelakaan tragis terjadi di Jalan Raya Mantewe siang tadi antara sebuah mobil ambulance versus truk.
Kecelakaan ini menyebabkan mobil ambulans hancur lebur, seperti yang terlihat dalam rekaman video yang beredar di media sosial.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 WIB dan langsung mengejutkan warga sekitar.
Dalam video yang tersebar di @Tanahbumbuinfo, Sabtu (8/3/25),tampak mobil ambulans yang mengalami kerusakan parah di bagian depan, sementara truk yang terlibat juga tampak mengalami kerusakan.
Beberapa petugas kepolisian dan ambulans langsung dikerahkan ke lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi dan penanganan lebih lanjut.
Pihak berwenang masih belum dapat memberikan informasi lengkap mengenai jumlah korban dan penyebab pasti kecelakaan tersebut.
Namun, diperkirakan ada sejumlah orang yang terluka dalam insiden ini.
Hingga berita ini diturunkan, proses evakuasi korban dan penyelidikan masih berlangsung.