Bupati Tanbu Resmikan Konferensi PCNU, Dorong Gagasan untuk Kemajuan NU

Zairullah Azhar Resmikan Konferensi PCNU Ke-5

Pijarkalimantan.com, Batulicin – Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar, secara resmi membuka Konferensi Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Ke-5 Tahun 2025 pada Jumat (17/1/2025) di Batulicin. Acara ini menjadi ajang strategis bagi PCNU untuk merumuskan langkah ke depan dalam mendukung pembangunan daerah.

Dalam sambutannya, Bupati Zairullah Azhar mengapresiasi pelaksanaan Konferensi PCNU yang dinilainya sangat penting bagi keberlanjutan organisasi. “Konferensi ini adalah momentum strategis untuk menyelaraskan visi dan misi PCNU dengan program-program pemerintah daerah,” ujar Bupati.

Ia menegaskan bahwa Nahdlatul Ulama sebagai salah satu organisasi keagamaan terbesar di Indonesia memiliki peran vital dalam menjaga nilai-nilai keislaman yang moderat, merawat persatuan, serta mendukung pembangunan bangsa. Melalui konferensi ini, Bupati berharap akan lahir gagasan-gagasan inovatif yang mampu menjadi penggerak pembangunan demi kedamaian, kemajuan, dan kesejahteraan masyarakat Bumi Bersujud.

“Mari kita jadikan momentum ini untuk mempererat ukhuwah Islamiyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah basyariyah di tengah masyarakat,” tambahnya.

Ketua PCNU Tanah Bumbu, Sayyid Hadid, mengungkapkan bahwa selama lima tahun terakhir pihaknya terus memperkuat struktur organisasi NU di wilayah tersebut. Ia juga menyatakan komitmennya untuk mendukung siapapun yang terpilih sebagai Ketua PCNU selanjutnya demi kemajuan NU di Tanah Bumbu.

Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama sekaligus Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan, H. Muhammad Tambrin, dalam sambutannya, mendorong PCNU Tanah Bumbu untuk terus bersinergi dengan pemerintah daerah. “Kerja sama ini penting untuk mendukung kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat,” tuturnya.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan, Kepala Kantor Kementerian Agama, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), serta seluruh perwakilan PCNU se-Kabupaten Tanah Bumbu.

Baca Juga  DLH Tanbu Dorong Desa Sediakan Lahan untuk TPS3R

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *