Kapolres Kotabaru Tinjau Langsung Keamanan Pasar Wadai

Kapolres Kotabaru AKBP Doli M. Tanjung, S.I.K., didampingi Kabag Ops Kabag Ops Polres Kotabaru AKP ABD. RAUF.,S.I.K.,M.H.,CPHR.,CBA saat meninjau langsung pengamanan pasar wadai, Selasa Sore (11/03/25).

KOTABARU – AKBP Doli M. Tanjung, S.I.K., Kapolres Kotabaru, turun langsung untuk memimpin pengamanan Pasar Wadai yang diselenggarakan di Jalan Singabana dan Siring Laut pada Selasa (11/3/2025).

Kehadiran Kapolres ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya aktivitas pasar yang ramai dikunjungi masyarakat.

Dalam kegiatan pengamanan tersebut, Kapolres Kotabaru didampingi oleh anggota Polres Kotabaru yang ditempatkan di beberapa titik strategis.

Petugas melakukan pengaturan lalu lintas, pengamanan area parkir, serta patroli keliling di sekitar lokasi pasar untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan, seperti pencopetan dan gangguan keamanan lainnya.

Kapolres Doli M. Tanjung menjelaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari upaya pihak kepolisian untuk menjaga stabilitas keamanan, khususnya selama bulan Ramadan.

“Kami hadir di tengah masyarakat untuk memastikan Pasar Wadai berlangsung dengan aman dan nyaman. Kami juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap barang bawaan dan bersama-sama menjaga ketertiban,” ujarnya.

Selain itu, Kapolres juga mengunjungi beberapa pedagang dan pengunjung pasar untuk berinteraksi langsung dan memastikan situasi tetap kondusif.

Pengamanan ini akan terus dilaksanakan secara intensif sepanjang kegiatan Pasar Wadai untuk menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat Kotabaru.

Dengan adanya pengamanan yang ketat, diharapkan Pasar Wadai dapat berjalan lancar dan memberikan rasa aman bagi seluruh pengunjung serta pedagang selama bulan Ramadan.

Baca Juga  Sekda Kotabaru Hadiri Haul Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari ke-218 di kediamanan Guru Mufron (Kai Busu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *