Pijarkalimantan.com Kotabaru,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kotabaru melantik 102 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pilkada 2024, berlangsung di Gedung Cantung Barakat, Minggu (26/5/2024).
“Sebanyak 102 anggota PPS yang dilantik ini sudah mengikuti beberapa tahapan penyeleksian dan dinyatakan lulus,” kata Ketua komisioner KPU kabupaten Kotabaru Desy fuji Lestari
Desi menjelaskan 102 Anggota PPS yang dilantik itu ditempatkan di 4 Kecamatan.
Sementara salah satu Anggota PPS yang dilantik, Khairil Anwar mengaku siap menjalankan tugas sebagai Anggota PPS dalam pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan Bupati/Wakil Bupati 27 November 2024 nanti.
“Insya Allah siap Bang, apalagi nanti akan ada Bimtek bagi seluruh PPS, jadi kami juga semakin siap dan semakin memahami tugas sebagai Anggota PPS,” ucap Khairil
Hadir dalam pelantikan Anggota PPS Pilkada 2024 di Kecamatan Kelumpang Hulu ini Ketua Komisioner KPU Kotabaru, Bawaslu, camat kelumpang Hulu, camat Kelumpang Hilir, Camat Hampang, Danramil, serta dari Polsek Kelumpang Hulu.