PT Pelindo Regional Kalimantan Siap Sambut Liburan Natal dan Tahun Baru 2024

Oplus_131072

Banjarmasin, 06/12 – PT Pelindo (Persero) Regional 3 Sub Regional Kalimantan Siap Sambut Natal dan Tahun Baru 2024 dengan Peningkatan Layanan Terminal

PT Pelindo (Persero) Regional 3 Sub Regional Kalimantan, sebagai operator utama layanan terminal penumpang di Indonesia, menyatakan komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik menjelang musim liburan Natal dan Tahun Baru 2024.

Sebagai bagian dari persiapan, perusahaan ini fokus pada program pembersihan di setiap titik terminal penumpang.

Seperti Area terminal, termasuk ruang tunggu, area parkir, dan jalur transportasi, akan dibersihkan secara menyeluruh untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi para pengguna jasa.

Sugiono, Sub Regional Head PT Pelindo (Persero) Regional 3 Sub Regional Kalimantan, menyatakan bahwa pihaknya menyadari tingginya arus mudik yang terjadi di periode Natal dan Tahun Baru, khususnya di Banjarmasin.

“Kami ingin setiap penumpang merasa nyaman, aman, dan puas dengan layanan yang kami berikan, mulai dari kebersihan hingga fasilitas yang ada,” ujar Sugiono.

Selain itu, perbaikan fasilitas juga menjadi prioritas utama, termasuk pemeliharaan toilet, mushola, ruang tunggu, dan fasilitas lainnya.

Beberapa fasilitas pendukung, seperti tempat duduk tambahan, pengisian daya untuk perangkat elektronik, serta signage yang lebih jelas, juga telah ditingkatkan agar penumpang dapat dengan mudah mengakses informasi.

PT Pelindo juga memperkuat sistem keamanan di terminal dengan menambah jumlah petugas keamanan dan pengawasan CCTV, serta mempererat koordinasi dengan aparat keamanan dan layanan darurat guna mengantisipasi potensi kejadian yang tidak diinginkan.

“Kami telah berkoordinasi dengan semua pihak terkait untuk memastikan persiapan menyambut Natal dan Tahun Baru 2024 berjalan lancar. Terima kasih kepada semua pihak yang turut membantu,” tambah Sugiono.

Dengan persiapan yang matang, PT Pelindo (Persero) Regional 3 Sub Regional Kalimantan berharap dapat memberikan pengalaman perjalanan yang menyenangkan dan aman bagi seluruh penumpang selama musim liburan.

Baca Juga  Pasangan Sahrujani-Hero Setiawan Unggul Sementara di Pilkada HSU 2024 dengan 58.686 Suara

Perusahaan juga mengimbau kepada penumpang untuk tetap mematuhi protokol kesehatan demi keselamatan bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *